Bogor, Visinews.net–PAUD SPS Cendrawasih Kp. Cidamar RW. 06, Desa Cibitung Wetan Kecamatan Pamijahan Kabupaten Bogor, telah sukses menggelar acara wisuda angkatan ke delapan belas, Minggu pagi, (23/6/2024).
Acara tersebut dihadiri oleh Bunda PAUD Desa Cibitung Wetan, Aparat Pemerintahan dan Tokoh Masyarakat serta pengurus dan ketua Himpaudi Kecamatan Pamijahan.
Wisuda tersebut berlangsung dengan meriah. Menariknya, acara dipandu oleh Master of Ceremony (MC) yang merupakan siswa PAUD SPS Cendrawasih. Yaitu Raudhah Falisha Agustri dan Friska Putri. Serta dilanjut dengan melantunkan ayat suci Al Quran oleh Muhammad Reza Syaputra dan Muhammad Ell Mufied.

Kepala PAUD SPS Cendrawasih, Ibu Een Hendrawati, dalam sambutannya mengucapkan rasa syukur dan terimakasih kepada para wali murid dan tamu undangan yang sudah berkenan untuk hadir.
“Syukur alhamdulillah. Terima kasih banyak kepada seluruh wali murid yang telah begitu antusias dalam pelaksanaan kegiatan ini, dari mulai bantuan tenaga, moril juga materi yang sangat membantu bagi PAUD kami. Seluruh wali murid dinilai sangat kompak dan bisa menjaga solidaritas dalam setiap kegiatan.” Paparnya

“Alhamdulillah hari ini PAUD Cendrawasih telah terakreditasi B. Ini merupakan pencapaian yang sangat luar biasa bagi kita semua.” Tambah Kepala Paud dalam sela-sela sambutannya
Selain itu, Bunda Paud Cibitung Wetan, Ibu Ipat Trisnawati turut menyampaikan sambutan.
“Alhamdulillah dengan adanya PAUD Cendrawasih ini yang merupakan PAUD Desa Cibitung Wetan, telah banyak berkontribusi terhadap masyarakat untuk selalu mencerdaskan para generasi bangsa.” Jelasnya

Rangkaian kegiatan Wisuda ini juga mengapresiasi seluruh siswa dengan memberikan penghargaan berupa piala dengan kategori-kategori tertentu.
Selain itu, ketua Himpaudi Kecamatan Pamijahan, Bunda Neneng Mulyana, turut memberikan sambutan.
“Terlihat begitu antusias dari para wali murid. Kami terharu saat menyanyikan lagu perpisahan, karena mungkin ada ikatan batin antara wali murid dan guru.” Ucapnya

Apresiasi terhadap PAUD SPS Cendrawasih juga disampaikan oleh Ketua Himpaudi.
“Walaupun letaknya di kampung, tapi Alhamdulillah PAUD SPS Cendrawasih siswanya selalu stabil dan gurunya pun setia dari awal berdiri pada tahun 2006. Alhamdulillah selalu aktif mengikuti setiap kegiatan yg diadakan oleh HIMPAUDI, siswa nya pun terlihat kreatif dan sudah berani tampil menjadi MC & Qori.” Tambahnya.
Acara wisuda ini turut dimeriahkan oleh rangkaian kegiatan pentas seni yang menampilkan kreatifitas para siswa mulai dari penampilan tari tradisional jaipong, menyanyikan lagu tradisional hingga paduan suara.
Kontributor berita: Bagas Safardan