Vinuscare Bantu Pedagang di Tengah PPKM
Bogor, Visinews.net – Di tengah kondisi PPKM yang diperpanjang ini, lembaga filantropi Vinuscare memberikan bantuan bahan baku sembako untuk berdagang kepada dua pelaku UMKM yang ada di Kecamatan Cibungbulang Kabupaten Bogor pada hari Rabu (18/8).
Direktur Vinuscare Rizki Riyanto menyampaikan, bantuan ini diberikan kepada pedagang/pelaku UMKM yang membutuhkan bantuan usaha.
“Alhamdulillah kita sudah menyalurkan bantuan kepada Ibu Hani seorang pedagang somay dan minuman ringan dan Mang Apik seorang pedagang cireng rujak di daerah Cibungbulang,” tandasnya.
Rizki mengatakan, kali ini Vinuscare mameberikan bantuan bahan baku untuk berdagang seperti terigu, mie, saos, sagu, gula merah dan bumbu-bumbu yang mendukung bahan dagangan lainnya.
Sedangkan, Ibu Hani mengucapkan terima kasih kepada vinuscare dan para donatur yang sudah berbaik hati membantu usahanya bangkit kembali di tengah pandemi dan konsisi PPKM ini.
Hal ini juga sama dengan apa yang diucapkan Mang Apik seorang pedagang Cireng Rujak di depan Kantor UPT Disdukcapil Kabupaten Bogor yang berlokasi di Cibungbulang.
“Alhamdulillah, terima kasih banyak atas bantuannya dari vinuscare dan donatur yang baik. Sangat bermanfaat untuk bisa menyambung keberlangsungan dagangan saya,” ucapnya sambil berkaca-kaca.