SUMEDANG, Visinews.net – PC IMM Sumedang melaksanakan kegiatan pengkaderan Mahasiswa yang tergabung ke dalam Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Sumedang di bawah pimpinan Yoga Alkambah (ketua PC IMM Sumedang), kegiatan ini berlangsung selama 3 hari yang berlokasi di aula kampus STEBISMU (Sekolah Tinggi Ekonomi Bisnis Muhammadiyah) Kab Sumedang dengan tema “Menciptakan Mahasiswa Yang Berfikir Kritis Dan Religius Sebagai Upaya Pelanjutan Risalah Islamiyah”
Untuk materi nya sendiri lebih kepada pengkaderan induk organisasi diantaranya ketauhidan dan penguatan kaderisasi dan kurikulumnya pun akan banyak pembinaan mental kata yoga alkambah, dan mengucapkan banyak terimakasih atas kehadiran ayahanda PDM Sumedang di wakili (ustd Supala) dan PDA Sumedang (bunda Isni) rakanda ketua PDPM Sumedang (Dodi Partawijaya) serta KOKAM Sumedang dan PDNA Sumedang (Karwati) dan bapak Hartoyo (Kapolres Sumedang) seluruh jajaran yang telah membantu terlaksana nya kegiatan ini semoga amal baik di balas berlipat Alloh SWT aamiin.
Kegiatan ini pun di buka oleh ayahanda Supala berpesan tetap semangat dan jaga khittah gerakan tetap kritis demi tegaknya amar ma’ruf nahyi mungkar.
Di sesi yang ber beda ketua pelaksana pun mengatakan sangat bersyukur dan berterima kasih dalam segala keterbatasan ini adapun jumlah peserta target utama kurang lebih 50 peserta pengkaderan karena ada bentrok jadwal di jadikan di bagi beberapa gelombang seperti di PK UNPAD , PK PTSA dan yang lainnya dengan melaksanakan RKTL masing masing komisariat, untuk peserta sekarang sendiri gelombang pertama berjumlah 10 orang yakni dari Pimpinan Komisariat imm stebis muhammadiyah Sumedang sama mahasiswa ptsa calon kader pk imm mahawira salam ptsa tutur Fuji Astuti yang mana sebagai ketua pelaksana penyelenggara kegiatan mahasiswi semester 7 (STEBIS Muhammadiyah Sumedang).
Pesan dan harapan Fuji selaku ketua pelaksana kegiatan Semoga bisa melahirkan kader umat dan kader bangsa yang unggul dalam segala hal. Melahirkan pemimpin pemimpin baru yang membawa perubahan di ranah mahasiswa, keagamaan dan masyarakat. Serta menjalin silaturahmi dan sinergi yang baik diantara seluruh Pimpinan Komisariat sekabupaten sumedang, tuturnya.