Visinews.net – Lembaga Studi Visi Nusantara (LS Vinus) merupakan lembaga riset dan kajian ilmiah yang berada dibawah naungan yayasan Visi Nusantara Maju yang sudah tersebar di 21 Provinsi diseluruh Indonesia.
LS Vinus telah aktif melakukan kegiatan-kegiatan riset dan kajian ilmiah yang membahas berbagai macam persoalan seperti kebijakan publik, politik, lingkungan dan lain sebagainya.
Pada momentum kali ini, LS Vinus cukup masif dalam melaksanakan kegiatan survei pada Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) tahun 2024.
Melalui berbagai macam proses dan tahapan, LS Vinus kini resmi bergabung dengan Asosiasi Riset Opini Publik Indonesia (AROPI), pada Selasa, (5/10/2024), dengan nomor SK: 057/A/AROPI/XI/2024.
Dengan dikeluarnya SK tersebut, LS Vinus telah memenuhi persyaratan dan saat ini sudah terdaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Barat sebagai lembaga survei untuk melaksanakan kegiatan riset, survei elektabilitas calon kepala daerah serta quick count pada Pilkada tahun ini.
Selain itu, Surat Keterangan (SK) yang diberikan AROPI kepada LS Vinus ini memperjelas bahwa SK tersebut berlaku dan dapat digunakan oleh LS Vinus untuk melaksanakan kegiatan riset dan survei dalam konteks lainnya, tidak hanya untuk Pemilu dan Pilkada saja.