Bogor, visinews.net — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, menerima kunjungan dari Tim MEL BRAC Global dalam rangka menjalin kerjasama untuk mendorong percepatan penurunan kemiskinan di Kabupaten Bogor.
Sekretaris Daerah (Sekda), Ajat Rochmat Jatnika menyambut hangat kunjungan dari Tim MEL BRAC Global. Ia menyampaikan, kolaborasi ini bertujuan untuk menangani masalah kemiskinan, pengangguran, stunting, kesehatan, dan masalah sosial lainnya.
“Melalui kegiatan ini tentunya kita bisa memperkuat sinergi, sebab dalam penanggulangan kemiskinan kami sangat membutuhkan kerjasama dengan semua pihak, termasuk BRAC Global, untuk mengatasi masalah ini,” kata Ajat dalam keterangannya, Jumat (7/2/25).
Dalam pertemuan yang digelar di Graha Pancakarsa, Cibinong, pada Kamis (6/2/25) itu, Direktur BRAC Indonesia, Abdulrahman Sem Bakar, menyampaikan kebanggaannya atas dukungan dari Pemerintah Kabupaten Bogor dalam kolaborasi dengan tim dari berbagai negara yang tergabung dalam Tim MEL BRAC Global.
“Terima Kasih kepada Pemkab Bogor yang telah menerima kami dengan baik. Kami sangat terkesan dengan kemajuan pemerintahan yang ada di Bogor,” ujarnya.
Abdulrahman juga menuturkan, bahwa BRAC adalah sebuah organisasi non-pemerintah internasional yang didirikan di Bangladesh, yang memiliki program-program penanggulangan kemiskinan melalui pendekatan “Graduasi”.
Program ini, kata Abdulrahman sudah mulai dijalankan di Indonesia sejak Februari 2023, dan Kabupaten Bogor menjadi daerah pertama yang melaksanakan program ini.
“Kami yakin dengan pendekatan graduasi yang dilakukan secara konsisten, kita dapat mempercepat penurunan angka kemiskinan di Indonesia,” tuturnya.
Lebih lanjut ia mengungkapkan, komitmennya untuk terus bekerja sama dengan Pemkab Bogor dalam mempercepat penanganan masalah kemiskinan dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat di wilayah ini.