Luwu Utara, visinews.net – Koordinator Jaringan pemantau Pemilu 2024 Lembaga Study Visi Nusantara (LS-VINUS) Kabupaten Luwu Utara sambangi Kantor BAWASLU Kabupaten Luwu Utara, Selasa (04/10/2022).
“Hari ini Pemantau Pemilu LS-VINUS mendatangi Kantor Bawaslu Luwu Utara ingin melihat sejauhmana perkembangan penerimaan Calon Panwaslu Kecamatan selama dilakukan perpanjangan,” ujar Haerul Tunggal Koordinator Jaringan Pemantau Pemilu LS-VINUS Luwu Utara.
“Sejauh ini selama perpanjangan dilakukan oleh BAWASLU, baru ada tiga tambahan calon Panwaslu Kecamatan diantaranya Kecamatan Sabbang Selatan 1 orang perempuan,Kecamatan Sukamaju Selatan 1 orang Laki-laki serta Kecamatan Masamba 1 orang Laki-laki,” tambahnya.
“Kita berharap selama masa penerimaan calon panwaslu Kecamatan hingga pada ditetapkannya tiga Komisoner Panwaslu Kecamatan, tidak ada kendala serta perekrutannya sesuai dengan apa yang diharapkan,” tutup Haerul Tungga yang juga merupakan Ketua Pemuda Muhammadiyah Luwu Utara.