SUKAJAYA – Setelah tiga pekan lebih sejak kejadian bencana alam yang mengguncang wilayah Sukajaya Kabupaten Bogor, tim relawan Forum Komunikasi Vespa Bogor dan Gerakan Scooter Peduli Bencana masih belum beranjak dari barat Kabupaten Bogor, Selasa (28/01)
Posko di Desa Harkatjaya mungkin sudah selesai dan pendistribusian logistik/sembako tiba di penghujung masa darurat. Tim mengadakan gebrakan untuk membuat toilet umum/mck yang layak di beberapa titik pertama di Kp. Nyomplong Desa Kiarapandak, Cisarua, Sukajaya. Kini berganti titik fokus ke Ciberani untuk membantu meringankan warga lewat hunian sementara sambil menunggu pemulihan dari Pemerintah.
“Kita akan terus berbagi sekuat tenaga itu merupakan bentuk kepedulian penunggang vespa dan sikap saling menguatkan”, ucap Arab salah satu tim yang masih stand by di lokasi. Semoga atas kejadian ini kita semua sebagai manusia yang tak bisa hidup tanpa alam meski di zaman modern juga canggih tapi nilai-nilai kearifan menjaga alam dan lingkungan mari kita mulai kembali. Ayo bersama-sama jaga alam jaga kehidupan dan semoga teman-teman yang menjadi relawan tetap dalam keselamatan dan terus berbagi saling menguatkan. (NG/Visinews.net)